3 Idiots adalah sebuah film India yang disutradarai oleh Rajkumar Hirani. OK wait, who the hell is Rajkumar Hirani? I don't even know that name. Seriously, I'm not a Bollywood-movie-lover. Saya tidak tahu apa-apa tentang dunia perfilman Bollywood. Nama-nama yang saya tahu paling cuma Amitabh Bachchan dan Shahrukh Khan, belakangan ini baru tahu Dev Patel dan Freida Pinto karena Slumdog Millionaire (2008). Selebihnya paling cuma pernah nonton Kuch Kuch Hota Hai (1998) dan beberapa film India lain yang tidak saya ingat judulnya, yang dulu lumayan sering diputar di televisi lokal. Haha.. Tiba-tiba minggu ini teman-teman saya sedang heboh tentang film 3 Idiots, katanya bagus. Tertarik lah saya untuk mencoba menonton film ini. Di bioskop pula, mungkin ini pertama kalinya saya nonton film India di bioskop. Beruntung, Blitzmegaplex menayangkan film ini secara eksklusif, jadi saya tidak perlu repot mencari dvdnya. Lagian, mau cari dimana juga dvd film India? Hehehe..
Ternyata benar, 3 Idiots bagus. Sebuah film yang sangat inspiratif. Ceritanya tentang Farhan (Madhavan) dan Raju (Sharman Joshi) yang sedang bersusah payah mencari teman mereka yang bernama Rancho (Aamir Khan). Mereka bertiga pertama kali bertemu di awal tahun ajaran Universitas dan menjadi akrab karena mereka adalah teman sekamar. Sangking akrabnya, mereka dijuluki '3 Idiots'. Rancho adalah pemuda yang sangat pintar namun memiliki jalan pikiran yang unik dan selalu berbeda dengan orang lain. Seorang yang jenius dengan caranya sendiri. Rancho menginspirasi Farhan dan Raju dengan kalimat-kalimat bijaksana yang sering ia ucapkan (dan juga menginspirasi saya tentunya). Farhan, yang dipaksa orangtuanya untuk kuliah di jurusan teknik mesin, padahal sebenarnya ia sangat mencintai bidang fotografi. Ia tidak berani untuk menentang dan mengecewakan ayahnya, maka bakat dan keinginannya untuk menjadi seorang fotografer hewan dipendamnya dalam-dalam. Lalu ada Raju, berasal dari keluarga yang tidak mampu. Ayahnya sakit-sakitan, ibunya membanting tulang untuk membayar uang kuliahnya, lalu adik perempuannya belum menikah karena kendala biaya. Rancho, Farhan, dan Raju bersahabat sangat erat sampai akhirnya di hari kelulusan tiba-tiba Rancho menghilang. Lalu dimulailah perjalanan dua sahabat itu mencari sahabat mereka yang hilang.
Saya sangat menyukai film ini. Mulai dari akting para pemainnya, sinematografi, plot cerita, karakter dalam film, bahkan sampai soundtracknya sekalipun. Meski berdurasi 3 jam, film ini sama sekali tidak membuat saya bosan. Flashback cerita ke masa awal masa mereka kuliah begitu seru untuk dinikmati. Kenakalan mereka, sampai professor yang galak sangat amat menghibur saya. Ngomong-ngomong soal professor, akting Boman Irani sebagai Prof.Viru Sahastrabudhhe saya acungi dua jempol! His acting ability is so brilliant. He plays his character so well, that you love to hate him. Sebenarnya bukan cuma akting Boman Irani yang perlu dipuji, Aamir Khan juga sangat baik dalam memerankan perannya. Begitu juga dengan Sharman Joshi, Madhavan, dan Kareena Kapoor. Tetap ada adegan nyanyi dan nari sih disini, tapi bisa dimaklumi koq. Malahan saya salut dengan konsistensi dalam setiap film Bollywood yang selalu mempertahankan tradisi dan ciri khas mereka. Lelucon-lelucon dalam film ini sukses membuat saya tersenyum sampai tertawa. Lalu ketika mulai masuk pertengahan, film ini berhasil membuat saya terharu sampai menangis. Tiba di akhir, film ini benar-benar membuat saya terinspirasi. India memang jagonya deh mencampuradukkan berbagai macam emosi penonton. Film Bollywood terbaik yang pernah saya tonton. :)
"Whatever the problem in life is, just say to yourself 'All is Well'. This won't solve your problems but it will give the courage to face it."
"Chase Excellence and success will follow."
"Life is not about getting marks or grades but chasing your dreams."
0 Response to "REVIEW: 3 IDIOTS"
Posting Komentar